Thursday, October 8, 2015

Sinopsis Per-Episode Serial Drama Turki Shehrazat 07 Oktober 2015 Episode 66 - Bagian 2

winteru.com - Seval sedang berada dirumah Feride, mereka berbincang-bincang dibelakang rumah menghadap ke sungai. Feride menceritakan mengenai Muhsin dan Handan, sedangkan Seval mengungkapkan kebahagiaannya atas kehamilan Bennu, dia juga mengatakan bahwa mereka saat ini sedang memeriksakan kandungan ke dokter. Feride ikut senang mendengarnya. Sedangkan dalam perjalanan pulang dari mengunjungi dokter, Kerem dan Bennu terlihat bahagia. Mereka juga bicara ditelpon dengan Burak yang antusias menanyakan kehamilan Bennu dan juga jenis kelamin bayi mereka.

Sesuai dengan rencana, Onur dan Shehrazat menjemput Kaan disekolah. Kaan berlari memeluk ayahnya. Shehrazat dan Onur lalu menyapa guru Kaan, mereka sedikit berbincang-bincang mengenai aktifitas Kaan disekolah. Setelah menjemput Kaan disekolah, Onur mengajak keluarga kecilnya makan di restoran. Disana Kaan menunjukkan hasil gambarnya pada Onur dan Shehrazat. Shehrazat sangat bahagia. Sedangkan Onur terlihat resah namun dia berusaha menutupinya. Saat Shehrazat bertanya, Onur mengalihkan pertanyaannya dan mulai membicarakan mengenai perkembangan Kaan. Shehrazat dan Onur saling berpegangan tangan karena bahagia Kaan sudah mulai tumbuh dewasa padahal dalam hatinya, Onur masih saja resah mengingat gadis kecil tadi.

Sinopsis Per-Episode Serial Drama Turki Shehrazat 07 Oktober 2015 Episode 66 - Bagian 2

Keluarga Burhan sedang berkumpul diruang keluarga, Ahu berusaha mendekati anak-anak Ali Kemal dan mengajak mereka mengobrol. Tapi Buket tidak menyukainya, dia berbicara ketus pada Ahu. Bahkan saat Ahu ingin menggendong Umut, Buket dengan kasar menolak dan tidak mengizinkannya. Ahu merasa sedih lalu pergi kekamar. Burhan lalu berusaha menjelaskan mengenai Ahu pada Buket, tapi Buket memotong perkataan kakeknya dan langsung pergi.

Ahu menangis dikamarnya, dia sangat emosi lalu membanting benda-benda yang ada didepannya. Sementara itu Ali kemal sedang duduk menyendiri dimeja makan, Naddide menghampirinya dan menasehatinya. Lalu Ali kemal segera kekamar menemui Ahu. Dikamar, Ahu terus menangis sambil berbicara pada Ali kemal mengenai ketidaksukaan anak-anak Ali Kemal padanya. Ali kemal berusaha menenangkan Ahu sambil memeluknya.

Kerem dan Bennu datang berkunjung ke rumah Seval. Mereka menunjukkan hasil USG kandungan Bennu. Sedangkan ditempat lain, dikamar Kaan, Onur sedang membacakan dongeng untuk Kaan hingga Kaan tertidur dipelukannya. Disaat itu Shehrazat datang menemui mereka. Setelah menidurkan Kaan, Shehrazat dan Onur duduk disofa. Shehrazat terlihat memanjakan diri tiduran dipelukan Onur sambil bercerita. Shehrazat berkata bahwa dia merasa Onur sedang menyembunyikan sesuatu, karena akhir-akhir ini Onur lebih sering diam. Onur membantah dan beralasan kalau dia hanya merasa lelah.

Keesokan harinya, saat Onur tiba, Nilufer sudah duduk ditangga depan pintu masuk Binyapi. Onur hanya berjalan melewati Nilufer seolah tidak melihat siapapun. Onur bicara dengan keamanan dan langsung masuk ke dalam. Setibanya diruangan, Onur membaca sebuah surat dari Nil Ozer, ibu dari Nilufer yang adalah mantan tunangan Onur. Onur terlihat bimbang, lalu Onur berbicara ditelpon dengan seseorang. Selang beberapa lama, saat Onur mengintip Nilufer dari balik jendela, Kerem memasuki ruangan. Namun Kerem langsung pergi setelah bicara sebentar dengan Onur. 
Disqus Comments