Sebelumnya di Elif, Arzu dimintai uang dalam jumlah banyak oleh Veysel sebagai gantinya Elif akan diserahkan kembali ke Arzu. Arzu bingung bagaimana mencari uang sebanyak itu, Gonca menyarankan untuk meminjam uang kepada rentenir.
Dirumah Kenan, Melih dan Kenan berbicara mengenai pekerjaan, setelah selesai Melih bermaksud pergi meninggalkan rumah Kenan. Saat berjalan, Melih melihat Arzu sedang berbicara melalui handphone dengan seseorang. Melih tersenyum dan diam-diam mendekati Arzu dari belakang. Melih mendatangi Arzu dan menawarkan kembali untuk meminjamkan uang kepada Arzu.
Arzu tampak kesal dan meminta Melih tidak ikut campur urusannya lagi dan jangan sampai siapapun tau mengenai masalah peminjaman uang. Arzu lalu pergi kembali kedalam rumah. Melih yang mendengar Arzu mencari seseorang rentenir, menghubungi orangnya dan meminta untuk mencari tau nama rentenir yang dicari oleh Arzu.
Dicafe, Melek terus mencoba menghubungi Murat untuk menanyakan keadaan Elif. Murat tidak menjawab telvon dari Melek. Zeynep mengingatkan Melek bahwa Murat tidak menjawab karena takut pada Veysel. Murat sebenarnya berhati baik, sebelumnya dia memberitahu Melek bahwa Elif baik-baik saja tetapi dia hanya takut pada Veysel.
Dilain tempat, Murat bingung karena Melek terus-terusan menghubunginya. Murat kembali melihat handphone yang berdering dan ternyata dari Seyda. Murat menjawabnya, Seyda merayu Murat untuk meminta uang dari Murat. Murat yang mabuk cinta, berjanji akan memberikan uang secepatnya kepada Seyda. Murat sebenarnya bingung karena Seyda sudah banyak meminta uangnya tetapi namanya juga lagi dimabuk cinta.
Dilain tempat, Melih berhasil menghubungi rentenir yang akan ditemui oleh Arzu. Melih meminta rentenir itu untuk tidak memberikan pinjaman kepada Arzu dan juga mempersulit Arzu agar tidak jadi meminjam uang kepadanya. Melih bersedia memberikan uang kepada rentenir itu jika dia menuruti permintaan Melih. Sepertinya Melih merencanakan sesuatu untuk Arzu. Kelanjutannya...